Kostum Debat Cawapres: Formal, Gaya Anime, Sampai Pencinta Alam
Daftar Isi
- Berikut rincian kostum debat cawapres:
- Paslon 01: Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar
- Paslon 02: Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka
- Paslon 03: Ganjar- Mahfud
Selain beradu wawasan dan juga kebijakan, debat cawapres juga diwarnai dengan ragam kostum debat cawapres.
Dalam debat tersebut, ketiga paslon Capres-Cawapres terlihat memakai kostum yang berbeda. Bahkan ada juga yang benar-benar menyiapkan busana debat dan berganti kostum saat di karpet merah dan saat di podium.
Berikut rincian kostum debat cawapres:
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Paslon 02: Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka
![]() Capres-cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto (kiri) dan Gibran Rakabuming Raka (kanan) usai Debat Keempat Pilpres 2024 |
Paslon Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka kali ini tampil beda. Keduanya masih menggunakan warna khas yang selalu mereka usung yaitu biru muda.
Jika Prabowo tampil dengan kemeja biru dan juga jas biru, Gibran tampak ingin bergaya anak muda dengan memakai pin anime terkenal One Piece.
Ketika menyampaikan visi, misi, dan program kerja di podium, Gibran berganti kostum. Dia menggunakan jaket yang dikancingkan tinggi. Dia tak lagi memakai kemeja biru dengan pin one piece, melainkan jaket dengan patch anime dari Naruto, yaitu lambang lingkaran spiral klan Uzumaki.
Di bagian belakangnya ada tulisan Samsul dengan jenis font dan warna yang sama dengan anime Naruto.
Jam tangan Gibran juga menarik perhatian warganet. Dia memakai jam tangan kayu berbentuk kotak dan ban dari kulit. Jam tangan Gibran ini diketahui merupakan produksi lokal dari brand Pala Nusantara.
Paslon 03: Ganjar- Mahfud
![]() Ganjar Pranowo dan Mahfud MD saat tiba dilokasi Debat Keempat Pilpres 2024 di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Minggu (21/1/2024). (CNN Indonesia/Adi Ibrahim) |
Kostum debat cawapres paslon ketiga adalah Ganjar-Mahfud MD. Dalam debat keempat ini, keduanya memilih pakaian sesuai dengan tema debat yaitu Pembangunan Berkelanjutan, Lingkungan Hidup, Sumber Daya Alam, Energi, Pangan, Agraria, Masyarakat Adat dan Desa.
Paslon Ganjar-Mahfud memasuki venue debat dengan penampilan khas pecinta alam: Kemeja tactical outdoor berwarna khaki dan hijau dilengkapi syal ala pendaki yang diikatkan di sekeliling leher.
Pada busananya terlihat ikon angka 3 dengan elemen grafis bernuansa sustainability dikelilingi slogan "sat-set tas-tes selesai."
Kemeja pecinta alam yang diproduksi custom oleh jenama Hoya Fields asal Bandung dipilih oleh paslon Ganjar-Mahfud karena keterkaitannya pada isu-isu "hijau" dan "biru."
Sedangkan sepatu yang dipakai adalah sepatu kulit dari brand lokal Prabu.
Itulah kostum kostum debat cawapres yang dipakai ketiga pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden saat debat keempat di JCC Senayan.
(chs/chs)(责任编辑:综合)
- Waspada Gelombang Panas, Jokowi Ingatkan Dunia Menuju Neraka Iklim
- 墨尔本大学艺术专业及申请条件介绍
- Bagaimana Hukum dan Denda Sengaja Berhubungan Intim saat Puasa?
- Bagikan Dividen Rp1,7 Triliun, Kalbe Farma Juga Sediakan Dana Rp250 Miliar untuk Buyback
- Menkominfo Budi Arie Sebut Judi Online Merambah ke Semua Profesi, Termasuk Karyawannya
- Ridwan Kamil Perpanjang PSBB Bodebek Sampai Tanggal...
- Syarat dan Cara Daftar Mudik Bareng Klik Indomaret 2025, Tersedia 9.100 Kursi
- Bos Pertamina Curhat Perusahaan Dapat Tiga Tekanan sejak 2024, Apa Saja?
- Melindungi Anggur Muscat Asli Jepang dari Buah 'Tiruan'
- 世界比较有名的设计类大学排名
- Cuma Bandingkan Harga Jual Mobil di Norwegia, Youtuber Otomotif ini Minta Maaf ke BYD
- Cuma Bandingkan Harga Jual Mobil di Norwegia, Youtuber Otomotif ini Minta Maaf ke BYD
- Daftar Hotel Terbaik Dunia Versi Cond Nast Traveller, Ada Indonesia?
- INPEX Masela Gaet PGN, PLN, dan Pupuk Indonesia untuk Penjualan Gas dan LNG Abadi
- PKB Tegaskan Tidak Cawe
- SIG Pasok 88 Ribu Ton Semen Khusus untuk Tol Padang–Sicincin
- Ciptakan Sejarah, PalmCo Catat Laba Perdana dari Teh dan Karet Sejak 1996
- 荷兰艺术留学4大优势专业解析
- Rekomendasi Kado Natal: Jam Tangan Klasik Pria dan Tips Memilihnya
- IHSG Kamis Ditutup Manis Naik 0,34% ke 7.166, COCO, FAST dan FITT Top Gainers